Jumat, 03 Februari 2012

Paket Bulan Madu 4 Hari 3 Malam


Paket ini memberikan pengalaman liburan yang indah untuk masa liburan bulan madu Anda atau saat Anda merayakan hari ulang tahun pernikahan.

Berikut ini merupakan jadwal susunan acara di "PAKET BULAN MADU 4 HARI 3 MALAM" :





Hari 1 : AIRPORT - HOTEL - ULUWATU SUNSET (Dinner Jimbaran) 
Kami akan menjemput Anda di airport Ngurah Rai Bali dan Anda akan kami sambut dengan welcome flower kemudian kami akan mengantar Anda untuk menuju ke hotel tempat Anda beristirahat. Kemudian pada sore harinya, Anda bersama pasangan akan kami ajak untuk menuju ke Uluwatu untuk menyaksikan tari kecak dengan ditemani oleh sunset yang indah. Kemudian dengan makan malam di Pantai Jimbaran di Gecko Cafe.



Hari 2 : TANJUNG BENOA - SPA TREATMENT (B'fast dan Dinner Cruise)
Makan pagi di hotel. Di hari kedua ini, Anda akan kami ajak untuk bermain permainan air seperti snorkeling, banana boat, parasailing, wake board dan masih banyak permainan lainnya (tiket permainan tidak termasuk). Setelah selesai dengan aktifitas air, kami akan memanjakan Anda beserta pasangan dengan menikmati Spa Treatment yang kira-kira sekitar 2 jam. Kemudian makan malam Anda akan di lakukan di atas Kapal Pesiar Bounty Cruise, sebagai kenangan makan malam romantis yang tidak akan terlupakan.

Hari 3 : FREE PROGRAM (B'FAST)

Untuk hari yang ketiga ini, Anda bersama pasangan kami berikan waktu luang untuk bersama atau Anda bisa mengambil optional tour dari kami.



Hari 4 : SHOPPING - TRANSFER OUT 

Makan pagi di hotel. Rasanya belum terasa lengkap liburan ke Bali jika belum berbelanja oleh-oleh khas Bali yang meliputi pernak-pernik, baju-baju khas Bali serta berbagai macam souvenir lainnya. Setelah selesai berbelanja dengan puas dan waktu sudah tiba, kami akan mengantarkan Anda untuk menuju ke airport Ngurah Rai Bali untuk kembali ke daerah asal.





Jika anda berminat ingin memesan paket kami ini, silahkan hubungi kami di:

Jl. Toddopuli Raya No 64 B Makassar, Sulawesi Selatan.
Jl. Bukit Duri Tanjakan No. 160, Tebet Jakarta Selatan.
Jl. Poros Makassar-Maros Km. 20 No. 205, Bulu-bulu, Maros, Sulewesi Selatan.
Jl. Paus No. 104 C, Tangkerang Barat, Pekanbaru.


Telp : 0411 - 4664110 (Makassar), 0411 - 551462 (Maros), 021 - 83790792 (Jakarta), 0761 - 23674 (Pekanbaru)
Email : pakem_tours@yahoo.co.id




Tidak ada komentar:

Posting Komentar